Mitsubishi Eclipse Cross menjadi penantang kuat di segmen SUV medium, berbekal desain agresif diimbangi mesin turbo berperforma tangguh. Dengan sederet fitur yang dimiliki, Eclipse Cross memiliki performa dan kenyamanan yang memikat.
Desain fascia mobil menampilkan konsep Dynamic Shield yang menjadi paten global pabrikan berlogo tiga berlian. Bentuk body meruncing dengan lekuk tajam menonjolkan aura maskulin pada Eclipse Cross.
Sepasang headlight LED sipit dengan Daytime Running Light (DRL) memenuhi area depan mobil. Penempatan grill dan lis krom bentuk perisai di bumper menyiratkan kemewahan dari mobil berharga nyaris setengah miliar.
Penampilan area buritan nampak sedikit unik. Kaca belakang dibagi dua secara horizontal oleh lampu rem berbentuk palang, sehingga membentuk sudut siku-siku. Konfigurasi kaca belakang tersebut membuat bagian belakang terlihat menungging. Bagian samping dibuat berlekuk tajam, sehingga tarikan garis body nampak serasi dari muka sampai buritan.
Terdapat aksen krom pada lis jendela, senada dengan grill dan lis bumper depan. Mitsubishi juga meletakkan double sunroof di atap produk SUV-nya ini. Selain memiliki aspek fungsional untuk akses cahaya dan sirkulasi udara, penggunaan double sunroof meningkatkan poin kemewahan mobil.
Oh ya, di sektor kaki, Eclipse Cross menggunakan roda diameter 18 inci, pelek dual tone hitam-krom dilapis roda ukuran 225/55. Suspensi depan menggunakan MacPherson Strut, Coil Spring, Twin Tube Shock Absorber, Torsion Bar Stabilizer dan suspensi belakang Multi-link, Coil Spring, Twin Tube Shock Absorber, Torsion Bar Stabilizer.
Setelah mengulas gambaran desain mobil, sekarang coba tengok sektor jantung pacu. Ternyata, dengan dimensi body cukup besar, panjang 4.405 mm, lebar 1.805 mm, dan tinggi 1.674 mm dan berat 1.457 kg, kapasitas mesin Mitsubishi Eclipse Cross hanya 1.500 cc. Eits, tapi ada tambahan turbocharged untuk mengatrol produksi tenaga dan torsi.
Berdasarkan data resmi, mesin Eclipse Cross mampu menyuplai tenaga 147,9 dk di 5.500 rpm dengan torsi puncak menyentuh 250 Nm yang merata di 2.000-3.500 rpm. Mesin turbocharged tersebut dilekatkan dengan transmisi otomatis CVT 8-percepatan. Terdapat mode sport untuk mengendalikan transmisi secara manual lewat tuas perseneling atau paddle shift di balik setir kemudi.
Sementara itu, fitur keselamatan tersedia lengkap di Eclipse Cross. Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Forward Collision Mitigation System (FCM), dan 7 SRS Airbags yang berada di depan, atap, sisi kanan-kiri, dan area lutut sudah menjadi kelengkapan standar.Begitu dikendarai, mobil ini terasa melejit begitu kali pertama pedal gas diinjak, lumayan responsif untuk mesin 1.500 cc Turbocharged. Guna menunjang kemampuan jelajah mobil, terpasang sejumlah fitur tambahan. Ada hill start assist untuk membantu mobil mendaki, active stability & traction control yang berperan menjaga kestabilan mobil dengan menyelaraskan putaran roda dengan kondisi jalanan, kemudian active yaw control untuk menjaga kestabilan motor kala berbelok.
Dengan sederet fitur yang dimiliki, Mitsubishi Eclipse Cross dibanderol dengan harga on the road Rp 484.650-489.650 juta (tergantung opsi warna). Bagaimana, apakah harga tersebut sepadan dengan kelengkapan SUV menengah ini?